Pentingkah Penamaan ID Twitter?
Sekarang makin susah pastinya mendapat ID Twitter bagus, karena harus rebutan dengan puluhan juta pengguna Twitter lainnya. Semakin pendek semakin bagus, karena selain mudah diingat, juga memudahkan saat teman me-reply Anda, tidak menghabiskan banyak karakter. Alangkah baiknya kalau ID bisa mewakili identitas Anda di dunia maya, bisa itu nickname Anda yang memang sudah dikenal banyak orang, atau bisa juga nama lengkap asli yang konsekuensinya menghabiskan lebih banyak karakter.
Nama akan menetap di benak follower Anda. Sering berganti nama, apalagi menggunakan ID Twitter yang sukar dibaca, hanya menyulitkan follower Anda untuk mengingat. ID Twitter sudah menjadi bagian dari brand Anda di ranah Twitter. Adalah suatu keanehan bila ada kontes di Twitter yang meminta Anda mengganti ID Twitter sebagai salah satu prasyaratnya. Mengganti ID Twitter tak beda jauh dengan mengganti identitas diri Anda. Kecuali kalau Anda memang tak terlalu peduli dengan brand Anda sendiri ya…
1) Tambahin kata βMOVE ONβ di nama akun twitter kamu. Contoh: @galaxianmoveon | #belumbisamoveon
— Samsung Indonesia (@Samsung_ID) January 2, 2013
@Samsung_ID yang meminta peserta untuk mengganti ID Twitter-nya.
Untuk memudahkan, mulai skrg kamu ga perlu menambahkan MOVEON di username-mu ya, Guys. Use your own username & twit to us! #belumbisamoveon
— Samsung Indonesia (@Samsung_ID) January 4, 2013
Dua hari berikutnya @Samsung_ID meralat persyaratan tersebut.
Waaa jd bisa ikutan XD
Terima kasih ats informasi nya yang sangat bermanfaat, salam kenal dan salam persahabatan.
Regard’s
IDreg baru saja menulis..Cara Mengaktifkan Fitur DKIM dan SPF di cPanel
kalo saya liatnya, persyaratan ganti ID twitter itu bikin peserta kontes dikit, jadi kesempatan menang lebih besar, kalo yg niat sih, ID lamanya “diamankan” dulu sama akun kloningan, terus ikutan deh kontesnya..
eh peraturannya diralat, jadi banyak deh yang ikut, kemungkinan menangnya jadi dikit lagi XD
(walau saya juga gak ikutan kontes itu sih)
Ramy baru saja menulis..Serunya Ulang Tahun Emas WWF dan Diculik Panda
ID twitter akan jadi URL. Makanya penamaan ID menurut saya lumayan penting. Saya kurang suka kalau melihat akun yang menggunakan underscore (garis bawah) atau kombinasi huruf besar-kecil. Macam alay saja. π
Togap Tartius baru saja menulis..Healthy Relationship
ID mestinya konsisten di semua sosmed. Lebih baik lagi kalau profile picture juga bisa konsisten. Personal brandingnya bisa lebih kuat
Cheeqa baru saja menulis..Manajemen Waktu (Lagi)
ada ya nyang syaratnya ganti id kayak diatas tuh.. baru tau π kadangkala brand menjadi penting terutama untuk menambah pede tapi yang lebih utama menurutku sikap dalam bersocial media… -menurutku lho-
Tinggalkan komentar Anda!
Social Media Landscape in Indonesia 2012
Facebook Page
Books
Kategori
Arsip
Tag
WP Cumulus Flash tag cloud by Roy Tanck and Luke Morton requires Flash Player 9 or better.
Artikel Terakhir
Komentar Terakhir
Setiap materi dalam blog ini boleh Anda kutip, sepanjang Anda mengikuti ketentuan Creative Common Attribution-NonCommercial-ShareAlike 2.0.
© 2005-2008 Media Ide. Didukung oleh PT Strategi Optima, menggunakan WordPress dengan theme modifikasi dari Arthemia.